Monday, August 27, 2012

iPhone 5

New iPhone 5 release date, news and rumours
Apple dikabarkan bakal mengadakan acara pada 12 September mendatang. Pada tanggal tersebut, Apple akan memperkenalkan iPhone generasi terbaru atau kita sebut saja iPhone 5.

Selain acara peluncuran, Apple dikabarkan akan langsung membuka pemesanan awal (pre-order)iPhone generasi keenam tersebut.

Kabar ini datang dari situs teknologi iMore, yang mendapat informasi dari sumber terpercaya yang menolak disebut namanya. Sumber ini juga yang membocorkan tanggal perilisan iPhone 4S kepada iMore, pada 4 Oktober 2011 silam.

Untuk pasar Amerika Serikat, menurut sumber tersebut, iPhone 5 akan tersedia mulai 21 September. Sementara untuk pasar internasional di negara-negara terpilih, kemungkinan besar dipasarkan pada 5 Oktober.


Berdasarkan rumor yang beredar, iPhone 5 memiliki layar berukuran 4 inci. Aspek rasio layarnya adalah 16:9, sehinggan membuat layar iPhone baru lebih panjang ketimbang iPhone 4S.

Tak hanya itu, Apple juga dikabarkan mengubah ulang lubang dock konektor pada iPhone baru. Sejak dipasarkan pertama kali pada 2007, dock konektor iPhone selalu berukuran 30-pin, sama seperti dock konektor iPad dan iPod Touch. Nah, pada iPhone terbaru, Apple mendesain ulang dock konektor menjadi berukuran 19 pin.